Isi Coaching Clinic Pospay Cup 2024, Indra Sjafri Akan Bicara tentang Sportivitas dan Kepemimpinan

Agus Warsudi
Pelatih timnas Indra Sjafri akan mengisi sesi coaching clinic dalam even PosPay 2024. (FOTO: ISTIMEWA)

Coach Indra menegaskan, keberhasilan dalam olahraga tidak hanya didasari oleh performa individu, tetapi bagaimana tim dapat bekerja sama dan saling mendukung.

"Untuk semua tim yang berpartisipasi, berikan yang terbaik, hormati lawan kalian, dan bermain dengan hati. Ingat, ini bukan hanya soal memenangkan pertandingan, tetapi juga tentang bagaimana kalian mendorong diri sendiri dan mendukung satu sama lain. Pengalaman ini akan membentuk perjalanan kalian lebih jauh dari sekedar kompetisi ini. Mari jadikan Pospay Cup 2024 pengalaman tak terlupakan!" tuturnya.

Jalinan Antara Dunia Olahraga dan Bisnis

Selain coaching clinic, Pospay Cup 2024 juga akan diisi berbagai rangkaian kegiatan, yaitu, Turnamen Futsal antar SMA sederajat se-Jawa Barat, Mini Penalti, dan Kuliah Umum 'Leadership'. Sedangkan kuliah umum akan diisi oleh Direktur Utama Pos Indonesia Faizal R Djoemadi dan Indra Sjafri di Auditorium ULBI Bandung pada 17 Oktober 2024.

Materi kuliah umum dari Direktur Utama PosIND Faizal R Djoemadi akan mengulas seputar leadership (kepemimpinan) dalam konteks bisnis, tentang menyeimbangkan inovasi dengan budaya organisasi, pentingnya kerja sama lintas fungsi dalam mencapai target bisnis, menciptakan budaya kolaboratif dalam organisasi besar, dan adaptabilitas dalam membangun tim tangguh di tengah industri yang cepat berubah.

Melalui kegiatan tersebut, Pos Indonesia berharap penggunaan aplikasi Pospay terutama di kalangan generasi muda semakin bertambah. Peserta dan pengunjung akan diberi edukasi penggunaan fitur di aplikasi Pospay, dan mendorong mereka beralih menggunakan Pospay untuk transaksi keuangan sehari-hari.

Dengan memadukan olahraga, edukasi, dan promosi brand, acara ini diharapkan tidak hanya memberikan dampak positif bagi para peserta (generasi muda), tetapi juga memadukan sisi bisnis (promosi, branding). 

Secara keseluruhan, event Turnamen Futsal Pospay Cup dan coaching clinic yang dihadiri langsung  Indra Sjafri di ULBI Bandung diharapkan menjadi titik temu antara dunia olahraga dan bisnis, di mana nilai-nilai sportivitas, kepemimpinan, membangun kerja sama tim, hingga inovasi dan improvisasi yang dapat diintegrasikan untuk menghasilkan pengalaman yang berkesan dan mendalam bagi semua pihak yang terlibat.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network