Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia vs China: Garuda Tertinggal 0-2

Rina Rahadian
Timnas Indonesia. (Foto: X)

Menit ke-10 Ragnar Oratmangoen melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Tapi usaha sang striker melambung dari gawang.

Asnawi Mangkualam dan kolega masih kesulitan membongkar rapatnya pertahanan China. Keasyikan menekan, Garuda justru kebobolan menit ke-21 akibat sepakan voli, Behram Abuduweli.

Tertinggal satu gol membuat Timnas Indonesia makin getol mengurung pertahanan China. Ivar Jenner melepaskan tendangan keras mendatar menit ke-35. Sayangnya masih bisa diamankan Dalei.

Tak lama berselang, Calvin Verdonk nyaris mencetak gol. Tapi tendangan roket bek NEC Nijmegen itu bisa ditepis.

Terus diserang, China justru menambah pundi-pundi gol. Zhang Yuning mencetak gol kedua di menit 44. Hingga babak pertama berakhir, skor menjadi 2-0, Timnas Indonesia tertinggal.

Editor : Zhafran Pramoedya

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network