Ronal Surapradja Tunjukkan Dedikasi Pelestarian Budaya Lewat Karya di Industri Kreatif

Rizal Fadillah
Calon Wakil Gubernur Jabar nomor urut 2, Ronal Surapradja. (Foto: Ist)

CIREBON, iNewsBandungRaya.id - Di tengah kesibukan sebagai Calon Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 2, Ronal Surapradja terus menunjukkan dedikasinya terhadap pelestarian budaya melalui aktivitasnya di industri kreatif

Salah satu wujud nyata komitmennya adalah ketekunannya dalam membatik, sebuah kegiatan yang tidak hanya memperkuat identitas budaya tetapi juga memiliki potensi besar dalam pengembangan ekonomi kreatif berbasis warisan budaya.

Ronal mengungkapkan bahwa membatik adalah salah satu cara untuk merawat kekayaan tradisi Jawa Barat sekaligus mendorong inovasi di bidang seni dan kerajinan. 

“Membatik bukan sekadar hobi, tapi bentuk kecintaan dan tanggung jawab saya terhadap warisan budaya kita. Seni ini mengajarkan kita tentang kesabaran, kreativitas, dan pentingnya menjaga identitas budaya di tengah arus modernisasi,” ucap Ronal saat ditemui di sela persiapan jelang debat publik kedua di Cirebon, Sabtu (16/11/2024).

Sebagai bagian dari visinya untuk memajukan Jabar, Ronal melihat industri kreatif sebagai salah satu sektor strategis yang perlu mendapatkan perhatian lebih. 

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network