Koswara mengapresiasi kerja sama dari seluruh pihak, mulai dari penyelenggara hingga pengawas, yang telah mendukung kelancaran pesta demokrasi ini. Ia juga mengimbau masyarakat untuk terus menjaga situasi tetap damai dan menggunakan hak pilihnya dengan baik.
“Kami memastikan semua berjalan sesuai prosedur, kondusif, dan aman. Monitoring ini penting untuk memastikan proses demokrasi terlaksana dengan baik,” tegasnya.
Untuk diketahui, Pilkada Kota Bandung tahun ini melibatkan 1.887.881 Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang tersebar di 30 kecamatan, 151 kelurahan, dan 3.590 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pemerintah Kota Bandung bersama Forkopimda berkomitmen menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada Serentak 2024, sebagai wujud tanggung jawab terhadap pelaksanaan demokrasi di Kota Bandung. (*)
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait