JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Presiden Prabowo Subianto mengapresiasi atas kinerja Kabinet Merah Putih yang solid dan mampu menangani berbagai persoalan dengan baik selama awal masa pemerintahan.
Apresiasi itu disampaikan Presiden Prabowo saat memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (2/12/2024).
“Saya ingin ucapan terima kasih kepada saudara-saudara bahwa selama saya berada di luar negeri, saudara-saudara terus bekerja sebagai satu tim,” ucap Presiden.
Meskipun sedang berada di luar negeri, Presiden Prabowo tetap memantau situasi yang terjadi di tanah air. Misalnya saat terjadi peristiwa erupsi Gunung Gunung Lewotobi Laki-Laki, ia tetap memastikan penanganan peristiwa tersebut berjalan dengan baik.
“Saya pantau dari luar melalui vicon, kelihatan terkendali dan kelihatan kita tanggap, TNI-Polri juga bertindak dengan sigap,” ujarnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait