Legislator Jabar Sebut Perlu Solusi Permanen Atasi Banjir di Cianjur

Abbas Ibnu Assarani
Puluhan rumah di Kecamatan Agrabinta dan Leles, Kabupaten Cianjur, terendam banjir akibat hujan deras yang terus mengguyur dua hari ini (Foto: Inews.id)

BANDUNGiNewsBandungraya.id  - Anggota DPRD Jawa Barat Abdul Karim, menyampaikan keprihatinan mendalam atas bencana alam yang melanda wilayah selatan Kabupaten Cianjur

Bencana berupa longsor, banjir, dan pergeseran tanah ini terjadi pada Rabu (4/12/2024) akibat curah hujan ekstrem yang menyebabkan meluapnya Sungai Cibuni.

Banjir akibat luapan Sungai Cibuni telah merendam rumah warga, dan tanah longsor menutup akses jalan di beberapa lokasi. Kondisi ini memaksa warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan memprioritaskan keselamatan mereka.

“Kami berharap pemerintah segera menyalurkan bantuan dan mencari solusi permanen untuk mengatasi banjir ini. Upaya mitigasi bencana harus ditingkatkan agar masyarakat tidak terus-menerus menjadi korban,” Abdul Karim belum lama ini.

Musibah ini menyebabkan akses jalan di sejumlah titik rusak, banjir, dan longsor. Warga, terutama anak-anak sekolah, tidak dapat beraktivitas seperti biasa.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network