BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Sebanyak 555 peserta telah mengikuti Bimbingan Teknis (BIMTEK) Terintegrasi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter Jawa Barat Tahun 1446 H.
Kegiatan Bimtek Terintegrasi PPIH tersebut diselenggarakan Kementerian Agama (Kemenag) melalui Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) di Asrama Haji Indramayu pada Sabtu-Rabu (15-19/3/2025).
Dari 555 peserta yang hadir, H Lutfi Hermawansyah terpilih sebagai Ketua Angkatan Petugas Haji Jabar 2025.
Kabid Haji Kemenag Jabar, H Boy Novian mengungkapkan, pihaknya telah menyelesaikan proses seleksi dan pelatihan petugas haji untuk tahun 2025.
Dia menyebut bahwa sebanyak 555 petugas haji telah disiapkan untuk melayani 38.723 jemaah haji dari Jabar.
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait