Secara matematis, Persib Bandung hanya membutuhkan tambahan 11 poin dari enam laga tersisa untuk memastikan diri sebagai juara Liga 1 musim ini, tanpa bergantung pada hasil tim lain.
Menariknya, empat dari enam pertandingan tersisa akan digelar di kandang sendiri, yang tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi tim asuhan Bojan Hodak.
Jadwal Enam Laga Terakhir Persib Bandung di Liga 1 2024/2025:
- 18 April 2025 – Persib vs Bali United
- 26 April 2025 – Persib vs PSS Sleman
- 2 Mei 2025 – Malut United vs Persib
- 9 Mei 2025 – Persib vs Barito Putera
- 16 Mei 2025 – Persita Tangerang vs Persib
- 25 Mei 2025 – Persib vs Persis Solo
Dengan performa konsisten dan dukungan suporter setia, Persib Bandung kini berada di jalur yang tepat untuk mengakhiri musim dengan status kampiun.
Enam pertandingan penentu ini akan menjadi momen pembuktian sejauh mana kekuatan Maung Bandung musim ini.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait