Hasil Bola Tadi Malam: Bournemouth Menang 1-0 atas Fulham, Atletico Bekuk Valladolid 4-2

Rizal Fadillah
Bournemouth. (Foto: X)

Sementara itu, Valladolid sempat memberikan perlawanan sengit dengan dua kali menyamakan kedudukan melalui gol Mamadou Sylla dan Javi Sanchez.

Jalannya pertandingan, Atletico mendominasi penguasaan bola dan menciptakan lebih banyak peluang, justru Valladolid yang berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu melalui penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Mamadou Sylla pada menit ke-21.

Namun, keunggulan Valladolid tak bertahan lama. Empat menit berselang, Atletico mendapatkan hadiah penalti dan Julian Alvarez dengan tenang menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Hanya berselang dua menit, publik Metropolitano kembali bersorak setelah Giuliano Simeone berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui sepakan yang tak mampu dihalau kiper Valladolid, Andre Ferreira.

Memasuki babak kedua, Valladolid kembali menunjukkan semangat pantang menyerah. Pada menit ke-56, tendangan bebas Javi Sanchez berhasil menembus gawang Jan Oblak, setelah sempat membentur pemain bertahan Atletico, mengubah skor menjadi imbang 2-2.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network