Heboh! Dokter di Garut Diduga Lakukan Pelecehan saat USG, Korban Ramai Bersuara

Rina Rahadian
Heboh! Dokter di Garut Diduga Lakukan Pelecehan saat USG, Korban Ramai Bersuara Viral dokter di Garut diduga lakukan pelecehan saat USG. Foto: Ist.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Jagat media sosial tengah dihebohkan dengan beredarnya rekaman video yang memperlihatkan seorang dokter kandungan diduga melakukan tindakan pelecehan seksual terhadap pasien perempuan di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Video tersebut viral dan menuai kecaman luas dari warganet.

Dalam rekaman yang beredar, terlihat seorang dokter tengah melakukan pemeriksaan kandungan menggunakan alat ultrasonografi (USG). Awalnya, pemeriksaan dilakukan di area perut pasien.

Namun, dalam video tersebut, alat USG bergeser ke bagian atas perut. Tangan kiri sang dokter tampak memegang bagian atas tubuh pasien dan diduga menyentuh area sensitif secara tidak pantas.

Gerakan tangan kiri dokter yang terus berada di area tersebut menuai kecurigaan publik. Sementara itu, tangan kanan dokter tetap memegang alat USG dan melanjutkan pemeriksaan.

Kesaksian Korban dan Laporan Lainnya Muncul di Media Sosial

Seorang pengguna media sosial yang mengaku sebagai korban turut membagikan pengalamannya di akun Instagram drg. Mirza, dikutip Selasa (15/4/2025).

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update