- Inter Milan vs Bayern Munich
Inter Milan berada di atas angin dalam laga ini. Selain bermain di kandang sendiri, skuad asuhan Simone Inzaghi ini membawa modal kemenangan 1-0 atas Bayern Munich di pertemuan pertama.
Namun, justru Bayern Munich yang unggul 1-0 di menit 52 via aksi Harry Kane. Gol itu membuat agregat sama kuat 2-2.
Tak mau malu di kandang sendiri, Inter Milan meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya Inter Milan berbalik unggul 2-1 via gol-gol dari Lautaro Martinez (58’) dan Benjamin Pavard (61’).
Sampai akhirnya di menit 76, Bayern Munich menyamakan kedudukan menjadi 2-2 via aksi Eric Dier, memanfaatkan assist Serge Gnabry.
Skor 2-2 bertahan hingga laga usai. Inter Milan pun lolos ke semifinal Liga Champions 2024-2025 dengan kemenangan agregat 4-3. Di semifinal, Inter Milan akan menantang tim kuat Barcelona.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait