Jika target 10.000 angkatan kerja bisa terserap, lanjut Rukmana, target angka pengangguran yang rendah di Kabupaten Bandung bisa tercapai.
"Kalau semua tercapai secara hitung-hitungan angka pengangguran kita bisa rendah," ujar dia.
Rukmana mengungkapkan, untuk menekan angka pengangguran saat ini pihaknya gencar melakukan kegiatan Jobfair, termasuk di hari jadi Kabupaten Bandung yang ke-384 tahun.
Kegiatan Jobfair yang tengah digelar di depan Komplek Kantor Pemerintah Kabupaten Bandung (Pemkab) itu, menyiapkan 300 perusahaan yang ditencanakan bisa menampung 1.000 atau paling kecil 300 orang calon pekerja.
"Jadi ada kegiatan Job Fair Hybird yang kerap kita lakukan, sekarang enggak perlu mengantre lagi cuku mengunakan barcode saja calon pekerja bisa langsung memilih perusahaan yang diinginkan," tuturnya.
30 perusahaan yang membuka booth lowongan pekerjaan di acara Jobfair tersebut diantaranya, perusahaan yang bergerak di bidang tekstil, garmen, geotermal, serta menawarkan pelatihan kerja ke jepang dan lainnya.
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait