Ngiler! Ini Tiga Sate Asin Pedas Populer di Bandung yang Wajib Dicoba

Rina Rahadian
Ilustrasi sate asin. Foto: Instagram @foo.ga

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Siapa sih yang bisa menolak kelezatan sate? Makanan khas Nusantara ini memang punya banyak penggemar dari berbagai kalangan. Tak hanya soal daging yang empuk, tiap daerah punya ciri khas rasa tersendiri yang membuat sajian sate selalu menarik untuk dicoba.

Salah satu varian sate yang sedang naik daun adalah sate asin pedas. Sekilas, tampilannya mungkin mengingatkan pada sate taichan karena polos tanpa bumbu kacang. Namun, yang membedakannya adalah racikan bumbu asin dan pedas yang meresap sejak sebelum dibakar.

Setelah matang, barulah sate disajikan dengan taburan bumbu asin khas yang bikin nagih. Bandung menjadi salah satu kota yang dikenal punya beragam olahan sate asin pedas yang wajib dicoba. Dari kaki lima hingga gerai kekinian, inilah tiga tempat rekomendasi untuk menikmati sajian menggoda ini:

1. Sate Asin Pedas Mang Acong

Warung sederhana ini jadi salah satu favorit warga Bandung untuk menikmati sate asin pedas. Selain sate ayam, tersedia juga sate sapi dan sate kambing. Menariknya, kamu bisa request sendiri tingkat keasinan dan kepedasan sesuai selera. Cocok banget buat kamu yang pengen makan pedas tapi tetap nyaman di perut!

Harganya pun ramah di kantong, seporsi sate ayam isi 10 tusuk hanya Rp12.000, sedangkan sate sapi dan kambing Rp15.000 per porsi. Meskipun tempat makannya tidak luas, warung ini selalu ramai pengunjung. Ruangnya yang terbatas membuat pengunjung duduk berdekatan, jadi sebaiknya jaga suara saat mengobrol agar tetap nyaman.

Lokasi: Jalan Cisangkuy, samping Taman Lansia, Bandung.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network