Persib Bisa Juara Sore Ini Jika Persebaya Gagal di Kediri

Aga Gustiana
Pemain Persib, Febri Hariyadi. Foto: Dok. LIB.

Namun, tak perlu menunggu tambahan poin, gelar juara bisa saja diraih Persib sore ini. Syaratnya, Persebaya tidak mampu mengamankan tiga poin di kandang Persik. Jika laga Persik vs Persebaya berakhir imbang, maka potensi maksimal poin Persebaya hanya 63, masih di bawah raihan Persib saat ini.

Jadwal Sisa Persib: Peluang Pesta Juara di GBLA?

Setelah laga krusial sore ini, Persib masih memiliki tiga pertandingan sisa di Liga 1 musim ini. Dua di antaranya akan digelar di kandang sendiri, yakni menjamu Barito Putera dan Persis Solo.

Pertandingan terdekat adalah melawan Barito Putera, yang saat ini berada di posisi ke-15 klasemen sementara. Duel ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Jumat (9/5/2025). Laga melawan Barito berpotensi menjadi panggung pesta juara bagi Persib jika hasil sore ini menguntungkan mereka.

Setelah menjamu Barito, Persib akan bertandang ke markas Persita Tangerang pada 16 Mei 2025, sebelum akhirnya kembali bermain di kandang pada 25 Mei 2025 melawan Persis Solo.

Akankah Persib Bandung memastikan gelar juara Liga 1 2024-2025 sore ini? Kita tunggu saja hasil dari Kediri!

Editor : Agung Bakti Sarasa

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network