Tak Kejar Trofi Pemain Terbaik, Del Pino Fokus Total untuk Persib

Rina Rahadian
Gelandang Persib, Tyronne Del Pino. (Foto: Persib/Sutanto Nurhadi Permana)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino, menanggapi santai kabar yang menyebut dirinya layak meraih gelar pemain terbaik Liga 1 2024/25. Pemain asal Spanyol itu menegaskan bahwa sejak awal ia datang ke Indonesia bukan untuk mengejar penghargaan individu, melainkan demi membawa Persib menjadi juara.

Menurut Del Pino, gelar juara bersama tim adalah pencapaian utama yang menjadi fokusnya sepanjang musim ini. Ia pun bersyukur target itu sudah berhasil diwujudkan bersama skuad Maung Bandung.

“Sejujurnya, saya tidak terlalu memikirkan soal penghargaan individu. Saya datang ke sini dengan satu tujuan, menjadi juara. Dan sekarang kami sudah meraih itu, jadi bagi saya itu yang paling penting,” ujar Del Pino, dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (14/5/2025).

Meski demikian, jika nantinya ia memang dianugerahi gelar pemain terbaik, ia menganggapnya sebagai bonus dari kerja keras selama musim berlangsung.

“Kalau pun akhirnya saya mendapat gelar individu, tentu itu luar biasa. Tapi kalau tidak pun, saya tetap bahagia karena kami sudah menjuarai liga,” tambahnya.

Del Pino juga memastikan akan tetap tampil maksimal di dua laga terakhir menghadapi Persita Tangerang dan Persis Solo. Ia menegaskan, komitmennya bukan untuk mengejar statistik atau penghargaan, melainkan bentuk tanggung jawab profesional terhadap klub dan rekan setim.

“Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik di setiap pertandingan. Bagi saya, yang utama adalah membantu tim menang, dan saya sudah mencoba melakukan itu sepanjang musim,” pungkasnya.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network