BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pimpinan Wilayah (PW) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Barat menegaskan komitmennya untuk berkolaborasi dengan pemerintah dalam isu krusial yakni pemberdayaan perempuan, perlindungan anak, dan penekanan angka perceraian.
Begitu disampaikan Ketua PW Fatayat NU Jabar, Hj. Minyatul Ummah saat ditemui disela-sela pelantikan pengurus PW Fatayat NU Jabar masa khidmat 2025-2030, yang dilanjutkan dengan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) di Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (23/11/2025).
Ketua PW Fatayat NU Jabar, Hj. Minyatul Ummah mengatakan bahwa banyak program unggulan yang siap didorong kepada pemerintah.
"Sebetulnya banyak sekali programnya, khususnya yang terkait dengan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak," ujar Hj. Minyatul Ummah.
Ummah mengatakan bahwa Fatayat NU Jabar telah membangun jaringan kemitraan yang luas untuk mendukung program-programnya, di antaranya Kementerian Agama (Kemenag), Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), dan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB).
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait
