Resmi Dibuka! Talent dan Innovation Hub Bandung Siap Cetak Talenta Digital Siap Kerja

Abbas Ibnu Assarani
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI meresmikan Talent and Innovation Hub di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Bandung. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.idKementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI meresmikan Talent and Innovation Hub di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Bandung.

Peluncuran dilakukan oleh Sukro Muhab Staf Khusus Kementerian Ketenagakerjaan, sebagai simbol dimulainya transformasi ekosistem pelatihan vokasi yang lebih inovatif dan sesuai kebutuhan industri digital.

Peresmian ini juga menandai dibukanya Program Pelatihan Talenta Digital Paradaya Movement, sebuah inisiatif pemberdayaan inklusif berbasis zakat produktif. Paradaya Movement merupakan program yang diinisiasi Paragon sebagai model intervensi menyeluruh dari hulu ke hilir.

Program ini bertujuan melahirkan talenta digital baru yang siap kerja melalui rangkaian kegiatan berkelanjutan, mulai dari kompetensi asesmen, pelatihan intensif, magang industri, hingga pendampingan menuju penempatan kerja. Seluruh proses dirancang terstruktur dengan dukungan lintas pemangku kepentingan.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network