BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, akhirnya angkat bicara terkait kabar yang menyebutkan Joey Pelupessy dan Maarten Paes akan kembali merapat ke Maung Bandung di bursa transfer paruh musim 2025/26.
Rumor kepindahan keduanya ramai diperbincangkan bobotoh sebagai bagian dari strategi Persib untuk mempertahankan gelar juara liga domestik sekaligus memperkuat tim dalam ajang AFC Champions League (ACL) Two.
Meski demikian, Bojan Hodak menegaskan hingga saat ini belum ada kesepakatan resmi dengan pemain-pemain diaspora tersebut.
“Saya tidak tahu apakah akan ada pemain diaspora lain yang datang ke sini. Jujur, sejauh ini belum ada pemain yang akan datang,” ujar Hodak kepada awak media, Rabu (14/1/2026).
Pelatih asal Kroasia ini sebelumnya memang menyampaikan keinginannya mendatangkan pemain baru. Namun, ia menekankan bahwa Persib hanya akan merekrut pemain yang siap tampil sebagai starter.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait
