42 Cabor Berikan Dukungan, Sonya Fatmala Bisa Aklamasi Jadi Ketua KONI KBB

Abdul Basir
Istri Plt Bupati Bandung Barat, Sonya Fatmala mendapatkan dukungan dari 42 cabor sehingga kemungkinan besar bakal ditetapkan aklamasi pada pemilihan ketua umum KONI KBB. (Foto: Istemewa)

BANDUNG BARAT, iNews.id - Perhelatan Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) KONI KBB tinggal hitungan hari. Para cabor sudah nampak memberikan dukungan kepada salah satu calon Ketua KONI KBB yang maju dalam perhelatan tersebut. 

Seperti nampak, dukungan para cabor yang berkumpul di Hotel Mansion Pine Kota Baruparahyangan, Jumat (10/6/2022).

Para pimpinan cabor sepakat untuk menyatakan dukungannya kepada Calon Ketua Umum KONI KBB, Sonya Fatmala. Setidak ada 37 cabor yang dihadiri langsung oleh para ketuanya, dan lima cabor diwakili sekretarisnya, sehingga total 42 cabor memberikan surat dukungan untuk Sonya Fatmala. 

Pada kesempatan tersebut, Sonya Fatmala menyempatkan hadir menemui para ketua cabor yang menyatakan dukungan. Sonya pun mengucapkan terima kasih atas dukungan tersebut. 

Dalam kesempatan itu, Sonya menyampaikan, dirinya tidak bisa bekerja sendiri apabila dikemudian hari terpilih sebagai Ketua Umum KONI KBB. 

"Saya berharap pemilihan ini bisa berakhir secara aklamasi," ujar Sonya. 

Sonya juga berjanji, dirinya akan memperjuangkan anggaran KONI untuk suksesnya PORPOV November 2022 nanti. 

Sementara itu, Ketua Cabor Sepak Takraw, Asep Suhardi menyebutkan, dirinya menyatakan siap memperjuangkan agar Sonya terpilih secara aklamasi di musorkablub. 

"Saya yakin para ketua cabor yang hadir di sini adalah ahli-ahli lobi. Jadi saya mohon untuk ikut memperjuangkan agar dalam pemilihan nanti Bu Sonya bisa terpilih aklamasi," pungkasnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network