BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Anime memang menjadi salah satu kartun Jepang yang sangat disukai oleh masyarakat Indonesia.
Ada banyak jenis anime yang banyak disukai, mulai dari anime romantis sampai fiksi sains. Tak terkecuali anime detektif.
Anime detektif memiliki berbagai jenis cerita yang berbeda, tetapi konsepnya selalu sama yakni menyelesaikan sebuah kasus misterius.
Selain itu, karakter detektif ini mempunyai perilaku yang berbeda-beda. Ada yang unik, eksentrik, nyeleneh, atau memang tampil normal layaknya orang-orang.
Karakter-karakter detektif ini tidak melulu adalah polisi. Ada yang merupakan detektif swasta, amatiran, anak SMA, bahkan anak SD.
Mereka juga punya metode memecahkan kasus yang tidak sama antara satu sama lain. Para detektif anime ini adalah bagian dari karakter terbaik dan paling cerdas.
Berikut ini 9 anime detektif terbaik, penuh misteri dan teka-teki selain detektif conan:
1. L Lawliet — Death Note
L dikenal sebagai karakter yang aneh. Dia lebih suka jongkok ketimbang berdiri dan juga terobsesi dengan makanan manis. Rasanya, sulit dipercaya kalau dia adalah detektif terkenal di dunia. Tapi, meski aneh, L adalah detektif yang cerdas dan cermat saat menyelesaian kasus.
Karena sifat itulah dan pemikirannya yang out of the box, L bisa mengaitkan Light Yagami dan Death Note-nya, meskipun sepertinya tidak ada pola antara kematian yang disebabkan Death Note dan Light. Pemikiran cepat dan deduksi tajamnya membuat L menjadi detektif nomor satu.
2. Osamu Dazai — Bungou Stray Dogs
Dazai adalah anggota Agensi Detektif Bersenjata. Agensi ini menangani kasus yang tidak bisa ditangani polisi dan militer yang biasanya menyangkut orang dengan kemampuan supranatural. Dazai punya kemampuan membatalkan kemampuan supranatural apa pun hanya dengan menyentuh mereka. Tapi, Dazai adalah karakter aneh yang terobsesi untuk bisa mati dengan damai dengan didampingi seorang wanita cantik.
Meski begitu, dia adalah sorang detektif yang sangat berbakat. Dazai adalah orang cerdas dan pakar taktik yang membuatnya sebagai salah satu detektif terbaik Agensi Detektif Bersenjata. Pengalamannya sebagai anggota Port Mafia juga membantunya. Kombinasi antara kemampuan deduksi dan supranaturalnya membuat Dazai menjadi detektif yang mengesankan.
3. Kogoro Akechi — Rampo Kitan: Game of Laplace
Kogoro Akechi adalah karakter utama novel misteri Rampo Kitan: Game of Laplace karya Rampo Edogawa, penulis misteri/suspense terhebat Jepang. Novel itu diadaptasi menjadi anime pada 2015. Anime ini mengadaptasi pikiran dan sifat tabah detektif itu yang membuatnya menjadi musuh yang tidak diduga bagi penjahat terburuk di Jepang.
Setelah diberikan pengecualian kelas khusus dan badge detektif oleh pemerintah Jepang, Akechi pun bisa menghabiskan hari-harinya menangani kasus tersulit dan paling sensitif yang membanjiri kantor polisi Jepang. Di luar pemikiran cepat dan kegigihannya, Akechi juga merupakan agen berbakat di lapangan. Dia bahkan lebih siap untuk meninju berandalan yang meremehkannya.
4. Victorique de Blois — Gosick
Di permukaan, Victorique terlihat seperti cewek mungil berusia 15 tahun. Tapi, di balik sifat tsundere-nya, dia siap mencabik-cabik cowok yang lewat di hadapannya. Tapi, menggali lebih dalam di kedalaman perpustakaan Akademi Saint Marguerite, orang akan menemukan pikiran jenius dan observasional yang mampu mendetailkan setiap ingatan dan memecahkan setiap misteri.
Victorique telah mengasah pikiran deduksinya sejak usia muda. Dia melakukannya lewat pembacaan yang berulang-ulang dan bermacam-macam. Victorique adalah bakat yang serbaguna yang siap menangani misteri apa pun di antara obrolan anehnya dengan Kujo dan kasus otoritas yang sedikit lebih penting.
5. Inspektur Koichi Zenigata — Lupin III
Arsene Lupin III adalah pencuri berbakat yang diburu di seluruh dunia. Kondang karena kecerdasan dan taktiknya untuk kabur, hanya satu detektif yang mampu mendekati dan bahkan menangkapnya. Detektif itu bahkan sudah menjadi musuh bebuyutan Lupin. Detektif itu adalah Inspektur Kouichi Zenigata. Dia merupakan seorang detektif cerdas dan berdedikasi yang kejeniusan dan ketangguhannya sudah cukup mengungguli Lupin saat dia lengah.
Meski Lupin kerap unggul dan bahkan membuat Zenigata terlihat cukup bodoh, semua pengalaman di sekeliling rencana dan tipuan Lupin hanya membuat Zenigata jadi lebih berpengalaman sebagai detektif dan leih dekat untuk benar-benar menangkap pencuri ulung itu.
6. Oreki Houtarou — Hyouka
Tidak semua detektif anime butuh badge atau bahkan misteri paling seru. Kadang, yang dibutuhkan hanyalah observasi duniawi dan pikiran cemerlang yang mampu membedahnya. Oreki adalah minimalis di SMA yang menggunakan pemikiran linier dan pengamatan terperinci untuk mememetakan deskripsi serta rasionalisasi bahkan dari rumor sekolah yang paling aneh.
Semntara teman-temannya bisa terpesona dengan misteri hantu cewek di sekolah, dalam hitungan menit, Oreki bisa memecahkan rumor itu hanya dengan detail yang sangat minim. Dia bisa menguak siapa hantu cewek itu sebenarnya dan bagaimana rumor itu dimulai. Dia punya pemahaman fundamental atas kasualitas dan perilaku manusia. Ini bisa membuatnya menjadi detektif hebat kalau saja dia tertarik pada semuanya.
7. Ciel Phantomhive — Black Butler
Ciel dikenal sebagai anak aristokrat kaya dan berpengaruh. Setelah orangtuanya tewas dibunuh, dia pun mengawasi kekaisaran keluarganya itu. Phantomhive muda itu juga dipercaya dan sering ditakuti sebagai investigator pribadi Ratu Inggris. Dia dikenal dengan julukan Pengawas Ratu. Prioritas utama Ciel sebenarnya adalah mengungkap kematian orang tuanya yang misterius.
Meski begitu, Ciel juga menangani berbagai kasus paling sensitif di Inggris. Dia menyelesaikan kasus pembunuhan dan konspirasi bersama kepala pelayannya yang analistis dan menawan, Sebastian.
8. Keith Kazama Flick — B: The Beginning
Di serial ini, kepulauan Cremona dipenuji kejahatan dengan pembunuh berantai, Killer B, menjadi yang paling terkenal. Kekacauan yang berkecamuk memaksa Layanan Investigasi Kerajaan (RIS) mempekerjakan Keith Kazama Flick untuk menangkap Killer B dan menghentikan pembunuhan. Sayangnya, Keith terlihat sebagai orang yang sangat malas.
Tapi, orang yang masuk ke ruang pribadinya akan menyadari obsesinya dengan persamaan dan matematika hingga ke titik dia mampu membuat potret dari rumus. Bakatnya dalam matematika membuatnya bisa memperhitungkan gerakan targetnya dengan akurasi pinpoint, yang membuatnya bisa mengetahui niat dan rencana mereka. Dia menggunakan keterampilannya dengan matematika ini untuk menyelesaikan berbagai kasus, yang sangat membingungkan rekan-rekannya.
9. Hajime Kindaichi — Kindaichi Case Files
Awalnya, Hajime terlihat malas, sembrono, dan agak ceroboh. Tapi, dia sebenarnya adalah kakek detektif Kosuke Kindaichi, makanya Hajime hampir selalu terlibat berbagai kejahatan. Hajime menggunakan kemampuan detektif amatirnya untuk menyelesaikan berbagai kasus pemnbunuhan yang tidak terselesaikan, meski kasusnya sudah masuk ruangan misteri terkunci atau tersangkanya punya alibi yang sangat legit.
Meski penampilannya seperti itu, Hajime punya IQ 180 dan kemampuan sulap. Dia bisa menggunakan bakatnya ini untuk menangkap penjahat yang sedang beraksi atau bahkan meruntuhkan alasan demi alasan. Perhatiannya terhadap detail dan keterampilan deduksinya membuatnya menjadi orang yang sempurna untuk membantu menyelesaikan kejahatan di kotanya.
Editor : Rizal Fadillah