Selain spot foto, pengunjung juga dapat melakukan beberapa aktivitas dalam air misalnya berenang di bawah air terjun, melakukan river tubing dan body rafting.
Untuk river tubing kalian akan menyusuri sungai selama kurang lebih 2-3 jam. Sedangkan untuk body rafting, pengunjung akan menyusuri sungai dengan membiarkan badan terapung mengikuti arus sungai tanpa menggunakan raft atau perahu.
Untuk harga tiket masuk Wonder Hill Jojogan ini cukup membayar Rp15.000 untuk kendaraan bermotor. Sedangkan mobil sebesar Rp40,000.
Harga tersebut sudah termasuk untuk tiket parkir dan asuransi pengunjung. Untuk jam operasional Jojogan Hill ini buka mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB.
Fasilitas di sini cukup lengkap mulai dari toilet, kamar ganti, tempat berfoto, tempat parkir, dan lainnya.
Wonder Hill Jojogan atau Jojogan Hill ini berlokasi di Dusun Cintaratu, Desa Cintaratu, Kecamatan Pagiri, Kabupaten Pangandaran.
Editor : Rizal Fadillah