get app
inews
Aa Text
Read Next : Lisung Dulang Resto, Wedding Venue Outdoor yang Indah dan Sejuk di Bandung

Buntut Aksi Bullying di SMP Swasta Bandung, Orang Tua Korban Seret ke Jalur Hukum

Sabtu, 19 November 2022 | 14:15 WIB
header img
Kasus bullying timpa anak SMP di Bandung. Foto: Ilustrasi.

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Aksi perundungan atau bullying yang terjadi di SMP Plus Baiturrahman Bandung berbuntut panjang. Orang tua korban akan menempuh jalur hukum atas peristiwa perundungan yang menimpa anaknya.

Ayah korban siswa SMP Plus Baiturrahman, Yudarmi mengaku merasa terpukul dengan apa yang menimpa anaknya. Sehingga dirinya yakin untuk mengambil langkah hukum usai anaknya dirundung dengan cara dipukul dan ditendang seperti dalam video yang viral.

"Lanjut membuat laporan polisi," kata dia, Sabtu (18/11/2022).

Yudarmi mengaku, saat ini dirinya tengah melengkapi berkas laporan dan melakukan visum di Rumah Sakit Ujungberung Bandung.

Disinggung soal mediasi, Yudarmi bersikukuh dengan pendiriannya. Dia tetap akan mengambil upaya hukum dalam kasus ini.

"Tetap jalur hukum," ujar Yudarmi.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut