get app
inews
Aa Read Next : Timnas Indonesia Curi Poin dari Arab Saudi dan Australia, Pengamat Evaluasi Serangan Masih Tumpul

Hasil Piala AFF 2022: Kalahkan Filipina 1-2, Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal

Senin, 02 Januari 2023 | 21:47 WIB
header img
Timnas Indonesia. (Foto: Instagram @pssi)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up Grup A.

Ya, kepastian itu didapat setelah Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Filipina dalam laga pamungkas penyisihan Grup A Piala AFF 2022 dengan skor 2-1

Berlaga di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, pada Senin (2/1/2023) pukul 19.30 WIB, gol Timnas Indonesia dicetak oleh Dendy Sulistiawan di menit 21 dan Marselino Ferdinan di menit 43.

Sedangkan gol hiburan Timnas Filipina diciptakan oleh Sebastian Rasmussen pada menit ke-83.

Sementara di laga lainnya, Timnas Thailand berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor 3-1. Alhasil, Thailand keluar sebagai juara Grup A Piala AFF 2022.

Jalannya pertandingan, Timnas Filipina langsung bermain lepas tanpa beban sejak menit pertama. Beberapa peluang berbahaya sukses membuat Nadeo Argawinata harus jatuh bangun menyelamatkan gawang Timnas Indonesia.

Serangan cepat yang diterapkan oleh The Azkals -julukan Timnas Filipina- membuat Indonesia kewalahan. Situasi tersebut terus terjadi hingga pertandingan memasuki menit ke-10, Skuad Garuda masih belum bisa keluar dari tekanan.

Pada menit ke-21, Timnas Indonesia akhirnya mampu mencuri keunggulan lewat tandukkan terukur Dendy Sulistyawan (21’). Penyerang Bhayangkara FC itu sukses memanfaatkan umpan lemparan ke dalam terukur dari Pratama Arhan, Timnas Indonesia unggul 1-0.

Sesaat setelah itu, Nadeo Argawinata terlihat meringis kesakitan usai berbenturan dengan Stephan Schrock. Penjaga gawang berpostur 1,87 meter itu harus ditarik keluar dan digantikan oleh Syahrul Trisna pada menit ke-22.

Walaupun demikian, Timnas Indonesia masih mengontrol jalannya pertandingan. Memasuki menit ke-30, Skuad Garuda terus melakukan tekanan ke pertahanan Filipina. Serangan pelan namun pasti diterapkan oleh Skuad Garuda.

Akan tetapi, beberapa peluang yang didapat oleh Timnas Indonesia tak mampu menambah keunggulan. Tetapi begitu, Timnas Indonesia terus mencari cara untuk mencetak gol tambahan. Akhirnya, gol kedua pun tercipta.

Adalah Marselino Ferdinan (43’) yang mampu mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangan terukur. Pada akhirnya, Timnas Indonesia mampu menjaga keunggulan atas Filipina 2-0 hingga turun minum.

Di babak kedua, Timnas Indonesia terus berusaha menambah jumlah golnya. Skuad Garuda pun mendapat peluang emas langsung lewat Witan Sulaeman di menit ke-49. Namun, serangan Witan yang memanfaatkan umpan ciamik dari Dendy itu masih dipatahkan kiper Filipina.

Filipina tak tinggal diam terus diserang Timnas Indonesia. Sejumlah serangan membahayakan pun mereka hadirkan ke lini pertahanan Skuad Garuda. Beruntung, Syahrul Trisna terus sigap menghalau bol-bola yang datang.

Sejumlah perubahan kemudian dihadirkan Shin Tae-yong ke skuadnya. Dia memasukkan Yakob Sayuri dan Egy Maulana Vikri untuk menggantikan Saddil Ramdani dan Witan Sulaeman.

Pada menit ke-77, ancaman membahyakan datang ke gawang Timnas Indonesia. Beruntung, tendangan keras Sandro Reyes berhasil ditepis oleh Syahrul.

Di 10 menit akhir waktu normal pertandingan, Timnas Indonesia terus berusaha menambah koleksi golnya. Namun, alih-alih mencetak gol tambahan, gawang Skuad Garuda malah kebobolan. Tuan rumah memperkecil kedudukan lewat aksi Sebastian Rasmussen (83’).

Shin Tae-yong kembali bereaksi usai kebobolan satu gol. Dia memasukkan Ilija Spasojevic dan Rachmat Irianto di menit ke-83 untuk menggantikan Dendy serta Marselino.

Meski begitu, kehadiran mereka belum bisa membuahkan gol tambahan untuk Skuad Garuda. Alhasil, skor 2-1 terus terjaga hingga akhir laga.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut