get app
inews
Aa
Read Next : Sinopsis Film 'Siksa Kubur' yang Sedang Tayang di Bioskop

Termahal di Dunia, Inilah 6 Film dengan Biaya Produksi Paling Fantastis

Minggu, 29 Januari 2023 | 15:50 WIB
header img
Avengers: Endgame. (Foto: net)

3. Avengers: Endgame — USD356 Juta

Antisipasi terhadap Avengers: Endgame, film yang akan mengakhiri Infinity Saga, sangatlah besar. Jadi, lumrah kalau angkanya akan membuktikan itu.

Dibuat dengan dana USD356 juta, film itu laris manis dengan meraup USD2,7 miliar. Endgame bahkan sempat menjadi film terlaris di dunia dari Juli 2019—Maret 2021 sebelum Avatar kembali merebut takhtanya sejak 2009 itu.

Marvel Studios terus melangkah dengan proyek MCU mereka. Hanya waktu yang akan menjawab apakah mereka bisa mengeksekusi peristiwa sinematik lain seperti Avengers: Endgame.

4. Avatar: The Way of Water — USD350-400 Juta

Avatar: The Way of Water adalah sekuel Avatar 2009 yang sudah lama dinantikan. Sama seperti film pertamanya, yang ini juga membutuhkan dana yang sangat besar.

Sementara awalnya diperkirakan menghabiskan dana USD250 juta, laporan terbaru menyebut film ini sebenarnya memakan biaya sekitar USD350-400 juta.

Pada titik ini, belum jelas berapa dana resmi yang digelontorkan untuk filmi ini. Tapi, kalaupun melebihi kisaran angka itu, maka film ini akan menjadi film termahal yang pernah dibuat.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut