Di menit 24, serangan bergelombang dilancarkan Persib. Usaha pertama dilakukan melalui sepakan keras Ciro Alves yang bisa dihalau kiper Dewa United M. Natshir. Semenit berselang, Da Silva menyambar bola umpan silang Frets Butuan tapi melenceng.
Di menit 29, Da Silva kembali mencoba mencetak gol. Ia dapat bola di dalam kotak penalti dan kembali melepaskan tembakan, tapi lagi-lagi sepakannya bisa dihalau Natshir. Di menit 35, Mitrevski menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah melewati adangan Nick Kuipers dan Teja Paku Alam.
Persib balik mengancam lewat Ciro Alves tapi tusukannya dari depan kotak penalti, dijatuhkan secara paksa oleh lawan. Wasit tak menganggap adanya pelanggaran. Babak pertama berakhir dengan situasi imbang, Persib 1-1 Dewa United.
Persib kembali tancap gas di babak kedua. Pada menit 46, Frendi kembali melakukan pelanggaran, membuatnya mengantongi kartu kuning kedua yang berujung pada kartu merah di laga ini. Dewa United bermain 10 orang.
Di menit 51, Ciro Alves mendapat peluang emas. Ia sudah berhadapan dengan M. Natshir, tapi sepakannya masih bisa dihalau. Semenit kemudian, Klok juga mampu lepaskan sepakan akurat, yang kembali bisa dihalau Natshir.
Editor : Rizal Fadillah