get app
inews
Aa Read Next : KPU RI Sahkan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden & Wapres Terpilih Hasil Pilpres 2024

Bertemu Yusril, Prabowo Ngarep Dukungan PBB di Pilpres 2024

Jum'at, 07 April 2023 | 09:35 WIB
header img
Prabowo Subianto saat menerima kedatangan Yusril Ihza Mahendra beserta jajarannya di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. (Foto: Tim Media Prabowo Subianto)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengaku, dia bersama Yusril Ihza Mahendra sudah bersahabat lama dan saling mengenal sejak 43 tahun lalu. Bahkan, keduanya juga pernah bekerja sama sewaktu krisis pada tahun 1998.

Atas dasar itu, Prabowo pun berharap, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) tersebut akan mendukungnya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Kalau PBB kali ini tidak dukung saya kebangetan," ucap Prabowo usai menerima kedatangan Yusril Ihza Mahendra beserta jajarannya di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (6/4/2023).

Prabowo juga menyampaikan keyakinannya terkait demokrasi Indonesia ke depan yang harus diisi oleh kerja sama dan kritik secara baik tanpa perlu saling hujat, caci maki dan ujaran kebencian.

“Saya telah menyampaikan keyakinan saya, bahwa hendaknya demokrasi kita ini bercirikan kekeluargaan. Tidak perlu lagi ada saling caci dan saling hujat,” tegasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut