BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pembangunan Kota Bandung kembali menjadi sorotan dalam rapat Konsultasi Publik tahap II mengenai Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) dari Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kota Bandung Tahun 2023-2043 yang diselenggarakan Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandung.
Menurut Ketua Komisi C DPRD Kota Bandung, Yudi Cahyadi, dalam RDTR Kota Bandung, isu-isu strategis pembangunan Kota Bandung turut mengatur rencana pembangunan untuk 20 tahun ke depan. Di mana untuk mewujudkan hal itu, Kota Bandung dihadapkan pada banyak tantangan yang semakin dinamis.
Tantangan 20 ke depan tersebut di antaranya jumlah penduduk yang semakin bertambah. Bahkan penduduk Kota Bandung dalam 20 tahun diestimasikan menembus hingga empat juta.
"Kemudian juga dari tutupan lahan Kota Bandung yang terjadi karena semakin masifnya pembangunan, serta persoalan ruang terbuka hijau (RTH) yang hingga kini masih menjadi PR cukup banyak bagi kita bersama," kata Yudi di Bandung, Kamis (6/4/2023).
Maka dari itu, dalam rapat itu, berbagai pihak pemangku kepentingan di Kota Bandung mencoba menggali berbagai solusi terkait mengatasi isu-isu strategis tersebut untuk bisa dilaksanakan oleh Pemkot Bandung.
Editor : Zhafran Pramoedya