get app
inews
Aa Text
Read Next : Apresiasi Acara Sang Pemberani, Irwansyah Janjikan Hal Ini Kepada Pelajar dan Mahasiswa

Cair, Dana Parpol di Sumedang Naik Dua Kali Lipat

Rabu, 12 April 2023 | 10:59 WIB
header img
8 partai di Sumedang diguyur dana parpol menjelang Lebaran 2023. Foto: Istimewa

Menurut orang nomor satu di Sumedang ini, pemda dan parpol yang kuat akan berdampak kepada kebahagiaan dan kesejahteraan masyarakat. "Dengan berbagai kebijakan program dan kegiatan yang kita gelorakan bersama, maka akan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat," kata Donya.

Dony juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh parpol di Sumedang yang selama ini menjadi mitra dalam berbagai program dan kegiatan.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada partai politik di Sumedang yang selama ini telah menjadi mitra yang sejajar dan harmonis, yang terus memberikan saran, masukan, bahkan kritiknya bagi Pemda Sumedang sebagai referensi bagi kami untuk mengambil keputusan yang lebih tepat lagi," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Sumedang, Asep Tatang Sujana menyebutkan, dana yang diberikan kepada parpol pada 2023 mengalami kenaikan dari tahun-tahun sebelumnya. Dari yang asalnya Rp 1.500 per suara sah, mulai 2023 ini menjadi Rp 3000 per suara sah.

"Dana bantuan parpol digunakan diatur sesuai ketentuan yang mengatur bahwa dana hibah atau bantuan harus diorientasikan untuk pendidikan politik bagi masyarakat, khususnya konstituen dalam rangka meningkatkan tingkat partisipasi yang semakin rasional. Lalu, baru setelah itu diperkenankan sekitar 40 persen untuk administrasi perkantoran. Jadi paling besar titik bidiknya adalah pendidikan politik dalam rangka meningkatkan partisipasi politik masyarakat," jelas Asep.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut