get app
inews
Aa Read Next : Baitulmaal Muamalat Salurkan Bantuan untuk Penyintas Banjir di Sumedang

Siagakan 29 Bus, Terimanal Ciakar Sumedang Prediksi Lonjakan Penumpang Capai 800 Persen

Kamis, 13 April 2023 | 13:40 WIB
header img
Terminal Ciakar Sumedang menyiapkan 29 armada bus selama arus mudik dan balik Lebaran 2023. Foto: Istimewa

SUMEDANG, iNewsBandungRaya.id - Terminal Tipe A Ciakar Sumedang terus mematangkan persiapan menjelang arus mudik dan balik Lebaran 2023. Salah satunya adalah menyiagakan armada bus.

Kepala Satuan Pengawas Terminal Tipe A Ciakar, Irfan Firmansyah mengatakan, pihaknya menyiapkan 29 armada bus untuk momen mudik lebaran tahun ini. Bus tersebut terbagi untuk yang melayani antar provinsi (AKAP) maupun antar kota dalam provinsi (AKDP).

"Untuk armada kami siapkan sekitar 29 bus secara reguler. Kemudian nanti juga akan ditinjau lagi apakah perlu penambahan lagi atau tidak," ujar Irfan, Kamis (13/4/2023).

Selain itu, lanjut Irfan, pihaknya juga melaksanakan fungsi keselamatan, serta pelayanan masyarakat untuk angkutan lebaran. Hal ini menjadi satu bagian dalam persiapan arus mudik dan balik 2023.

"Untuk fungsi keselamatan kami melakukan ramp chek kelaikan kendaraan, bekerjasama dengan pihak-pihak terkait. Lalu melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap awak kendaraan sebelum perjalanan," jelasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut