get app
inews
Aa Read Next : Pemkab Bandung Hadirkan Ribuan Produk UMKM di Semarak Karnaval Budaya Bedas 2024

Dadang Supriatna Kawal Pembangunan Pusat Latihan Atletik di Pangalengan

Kamis, 04 Mei 2023 | 19:46 WIB
header img
Bupati Bandung, Dadang Supriatna dan Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan usai Rakor Pembangunan Pusat Latihan Atletik. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Bupati Bandung, Dadang Supriatna siap mengawal dan memastikan pembangunan Pusat Latihan Atletik yang berada di Pangalengan, Kabupaten Bandung, bisa berjalan dengan kondusif.

Kepastian tersebut disampaikan Dadang Supriatna usai menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) proyek tersebut yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan.

Menurut Dadang, kondusifitas wilayah selama pembangunan asrama atlet di Kabupaten Bandung itu akan dijaga bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI dan Polri.

"Alhamdulillah, kami bersama Pa Kapolresta dan Pa Dandim selalu kompak dan berkoordinasi dengan baik. Kami di daerah tentunya akan mendukung pembangunan ini dalam rangka memajukan olahraga di Indonesia," kata Dadang di Kantor Kemenko Marves, Jakarta Pusat, Kamis (4/5/2023).

Kang DS, sapaan akrabnya, lantas menyampaikan progres yang sudah ditempuh dalam proyek tersebut. Saat ini, proses perijinan tentang kepemilikan lahan tengah berjalan, termasuk dalam proses perubahan dari HGU menjadi HPL.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut