get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Keterbukaan, Bey Dorong Kabupaten/Kota di Jabar Gunakan Teknologi Blockhain

Mudik Lebaran 2023 Berjalan Sukses, Ridwan Kamil Apresiasi Petugas dan Pemudik

Rabu, 10 Mei 2023 | 20:28 WIB
header img
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut, angka kecelakaan pada musim mudik lebaran 2023 turun dari tahun sebelumnya. Hal ini mengindikasikan mudik lebaran tahun ini berjalan lebih baik.

Berdasarkan data kepolisian, angka kecelakaan di Jawa Barat selama mudik Lebaran 2023 menurun 45,58 persen dibandingkan musim mudik tahun lalu.

Pada mudik Lebaran 2022 tercatat 430 kecelakaan, tahun ini hanya 234 kejadian. Sementara data kecelakaan yang dilaporkan di jalan tol melalui Jasa Raharja tercatat 99 kejadian, yang menyebabkan 33 orang meninggal. 

"Mudik tahun ini sukses, salah satu indikatornya kecelakaan turun hampir setengahnya. Tahun lalu 430 kecelakaan, tahun ini hanya 234. Jadi artinya ada penurunan," ucap Kang Emil, sapaan akrabnya, di Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (10/5/2023). 

Selain angka kecelakaan menurun, kemacetan panjang kendaraan relatif berkurang. Hal ini dikarenakan kehadiran Tol Cisumdawu dan Bocimi, meski baru sampai Exit Cisaat.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut