get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Perdana Pilwalkot Bandung, Yena Masoem: Sampah Harus Dikelola dari Hulu ke Hilir

Kisah Inspiratif Deny Sukirman, Sukses Ajak Warga Sukamiskin Bandung Olah Sampah di Rumah

Senin, 22 Mei 2023 | 10:33 WIB
header img
Ketua RW 02 Sukamiskin Bandung, Deny Sukirman. (Foto: bandung.go.id)

Namun, ia mengakui salah satu kendala dalam mengolah sampah adalah sampah residu seperti kaca, pecahan lampu, termasuk plastik-plastik. Sebab, untuk pengolahan sampah residu itu pihaknya belum memiliki sarananya seperti mesin atau apapun yang bisa mengolah sampah sampai habis.

"Ada juga dekat wilayah kami yang mengolah sampah residu itu dengan sistem pembakaran secara manual. Tapi ternyata setelah dicoba, belum tepat di lingkungan kami karena wilayahnya terlalu padat penduduk. Khawatir nanti malah berdampak negatif pada lingkungan, padahal niat awalnya justru ingin mengolah sampah tapi malah menyembuhkan masalah lain," tuturnya.

Oleh karena itu, Deny berharap, bisa berkolaborasi dengan RW yang mempunyai sarana untuk mengolah sampah residu dengan lebih baik.

"Kalau semua RW bisa berporses, bertindak, membantu penanganan sampah dari mulai warga dan pengurusnya bisa mengurangi sampah, sehingga produksi sampah yang dihasilkan tidak lagi dibuang ke TPS bahkan ke TPA. Saya yakin pasti sampah di Kota Bandung pada akhirnya akan selesai. Lingkungan lebih bersih, lebih segar, dan lebih sejuk," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut