BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Wakil Bupati Sumedang, Erwan Setiawan mengungkapkan, Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Kabupaten Sumedang sempat menempati urutan terakhir se-Jawa Barat.
Wabup Erwan bercerita, sebelum menjadi yang terbaik di Indonesia, awalnya ia belajar SPBE ke Banyuwangi.
"Awalnya kami belajar ke Banyuwangi dimana semua pimpinan SKPD di boyong untuk belajar hingga akhirnya sekarang menjadi yang terbaik di Indonesia dengan nilai SPBE 3,84 point," kata Erwan saat menerima kunjungan dari Pemkab Mappi dan Pemkab Kutawaringin Barat di Comand Center, IPP Kabupaten Sumedang, dikutip Selasa (23/5/2023).
Wabup Erwan mengaku bersyukur dan menjadikan suatu kehormatan adanya kunjungan dari Pemkab Mappi dan Pemkab Kutawaringin.
"Alhamdulillah kunjungan dari Kabupaten Mappi Provinsi Papua Selatan dan Kabupaten Kutawaringin Barat Kalimantan Tengah ini menjadi kunjungan yang ke 159 dan 160. Ini merupakan suatu kehormatan bagi Pemkab Sumedang," katanya.
Editor : Rizal Fadillah