SHANGHAI, iNewsBandungRaya.id - Karyawan di perusahaan travel China, Trip.com Group mendapatkan kabar baik. Sebab mulai 1 Juli 2023, setiap anak yang dimiliki oleh karyawan akan diberikan uang oleh perusahaan sebesar 50.000 yuan (sekira Rp103 juta).
Kebijakan ini bisa dikatakan jadi yang pertama oleh perusahaan swasta besar di China, negara yang tengah berjuang menghadapi krisis populasi.
Salah satu agen perjalanan online terbesar di dunia, dengan 400 juta pengguna itu mengatakan, perusahaan bakal membayar subsidi tunai orang tua sebesar 10.000 yuan (sekira Rp20,7 juta) setiap tahun selama lima tahun untuk setiap anak yang lahir dari karyawannya di seluruh dunia.
Program yang diumumkan pada Jumat (30/6/2023) ini bakal menelan biaya sekira 1 miliar yuan (sekira Rp2 triliun), kata perusahaan itu.
"Saya selalu menyarankan agar pemerintah memberikan uang kepada keluarga dengan anak-anak, terutama banyak anak, untuk membantu lebih banyak anak muda memenuhi keinginan mereka untuk memiliki banyak anak," kata ketua eksekutif Trip.com, James Liang dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Reuters.
Editor : Zhafran Pramoedya