get app
inews
Aa Read Next : DPRD Jabar Bentuk Pansus Tata Tertib Anggota Dewan

Sektor Pendidikan Salah Satu Prioritas Pemprov Jabar di APBD Perubahan 2023

Jum'at, 15 September 2023 | 17:44 WIB
header img
Sekretaris Komisi II DPRD Jabar, Yunandar Eka Perwira. (ANTARA/HO-Yunandar Eka Perwira)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Sektor Pendidikan menjadi salah satu prioritas yang dialokasikan pemerintah provinsi (Pemprov) di APBD Perubahan (APBD-P) 2023. 

Hal itu diungkapkan, Sekretaris Komisi II DPRD Jabar Yunandar Eka Perwira. Anggaran Sektor pendidikan, kata Yunandar untuk Bantuan Pendidikan Menengah Universal (BPMU) bagi siswa kurang mampu yang tengah menempuh pendidikan di SMA, SMK, SLB maupun Madrasah Aliyah swasta.

"Untuk (APBD) 2023 perubahan ada prioritas  untuk pembiayaan pendidikan, BPMU. Ini bisa kuotanya yang ditambah " kata Yunandar Eka Perwira, Jumat (15/9/2023).

Selain pendidikan, kata Eka berdasarkan laporan dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jabar, kesehatan, dana desa dan belanja gaji Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) juga jadi prioritas. 

Selanjutnya di bidang kesehatan dianggarkan untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan, bagi masyarakat fakir miskin.

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut