get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkot Bandung Dukung Film Dokumenter Biografi Mochtar Kusumaatmadja

7 Film Indonesia dengan Durasi Paling Panjang, Ada yang Lebih dari 4 Jam

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 09:27 WIB
header img
Film Tenggelamnya Kapal Van der Wijck. (Foto: net)

Sebab, film ini punya durasi yang lama. Selama 181 menit film Bumi Manusia yang diperankan iqbaal Ramadhan dan Mawar Eva ini berjalan. Meski sudah memiliki durasi 3 jam, masih ada beberapa adegan dalam novel yang tertinggal dan enggak sempat tayang dalam film.

7. Penumpasan Pengkhianatan G 30 S/PKI – 4 jam 29 menit

Terakhir ada film yang rekor durasinya belum terpecahkan sampai saat ini. Penumpasan Pengkhiantan G 30 S/PKI adalah film yang dibuat tahun 1984.

Film ini dirangkai atas permintaan Soeharto sebagai Presiden Indonesia saat itu. Film ini menceritakan detik-detik terjadinya pembantaian para jendral TNI pada 30 September tahun 1965 lalu.

Pada akhirnya hari itu dijadikan hari kesaktian Pancasila. Dulu saat filmnya ditayangkan siswa-siswa sekolah diminta untuk menontonnya. Sampai sekarang film itu kerap diputar di televisi setiap tanggal 30 September.

Karena hendak memberi detail kejadian, maka durasi film ini mencapai 4 jam 29 menit. Sebuah durasi yang sangat panjang dan hampir enggak mungkin dipecahkan pada masa-masa ini.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut