get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemenag Catat 101 Ribu Lebih Jemaah Haji Sudah Tiba di Tanah Air

Menag dan Menkes Bahas Konsep Baru Pemeriksaan Kesehatan Calon Jemaah Haji 2024

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 10:19 WIB
header img
Menag Yaqut bersama Menkes Budi Gunadi Sadikin rapat membahas persiapan penyelengaraan ibadah haji 2024. (Foto: Kemenag)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas bersama Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin membahas skema baru penentuan istitha'ah kesehatan calon jemaah haji tahun 2024.

Menag mengatakan, Pemerintah Arab Saudi telah menginformasikan besaran kuota haji pada 2024 untuk Indonesia berjumlah 221.000 jemaah. Ia menambahkan, Indonesia saat ini memiliki 500 ribu calon jemaah haji kategori jemaah lanjut usia.

"Selain cuaca yang diprediksi masih ekstrim hingga lima tahun ke depan. Kita juga dihadapkan dengan berkurangnya jumlah petugas haji pada penyelengaraan haji 2024. Inilah tantangan kita ke depan. Soal Istitha'ah kesehatan saya sudah melaporkan hal ini kepada Presiden Joko Widodo," kata Gus Men, panggilan akrabnya, di Kantor Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Istitha'ah merupakan istilah dalam agama Islam yang merujuk pada kondisi atau kemampuan seseorang untuk melaksanakan ibadah haji ke Baitullah di Makkah, Arab Saudi.

"Terkait istitha'ah kesehatan ini, nanti akan disiapkan regulasinya oleh Kemenag dan Kemenkes untuk musim haji 1445H," ucapnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut