get app
inews
Aa Read Next : Calon Jemaah Haji Asal Kabupaten Sumedang 2024 Didominasi Petani

Bangunan Tua Muncul Ditengah Waduk Jatigede Sumedang Akibat Kekeringan

Senin, 09 Oktober 2023 | 15:34 WIB
header img
Banyak bangunan bekas rumah bermunculan di area Waduk Jatigede Sumedang yang mengering akibat kemarau panjang. (Foto: iNews.id/Beben HVA)

SUMEDANG, iNewsBandungRaya.id - Kemarau panjang mengakibatkan kekeringan di sejumlah daerah, tak terkecuali di Kabupaten Sumedang

Hal itu terlihat dari mengeringnya Waduk Jatigede di Desa Cijeungjing, Kecamatan Jatigede. Akibatnya, bangunan tua bemunculan di tengah perairan Waduk Jatigede.

Pemandangan tersebut terlihat seperti munculnya kota mati dari dalam waduk. Terlihat, banyak bangunan bekas rumah masih berdiri dan jalan pun terbentang.

Untuk diketahui, sebelumnya lokasi itu merupakan perkampungan warga yang terendam sebagai dampak pembangunan Waduk Jatigede.

Banyaknya bangunan bekas rumah tak berpenghuni itu menimbulkan kesan seperti kota mati. Begitu pula lahan bekas sawah dan kebun terhampar luas dengan kondisi tanah retak-retak.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut