get app
inews
Aa Text
Read Next : Aksi Emak-emak Pendukung ASIH Joget Lagu Coblos Botakna Viral di TikTok

Viral Aksi Arogan Komunitas Avanza-Xenia, Pukul Pengemudi Fortuner Karena Kesal Gagal Nyalip

Senin, 11 Desember 2023 | 07:37 WIB
header img
Pengemudi mobil Toyota Avanza berplat nomor D 1893 YTF berkaus putih. (Foto: tangkapan layar)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Baru-baru ini, sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan aksi arogan dari salah satu anggota komunitas mobil Avanza Xenia Club Indonesia yang memaki hingga hendak memukul pengendara lain.

Diketahui, aksi arogan tersebut terjadi di jalan Pangandaran menuju arah ke Bandung pada Minggu (10/12/2023).

Berdasarkan penuturan pemilik akun Instagram @raniaasrimaydha, aksi ini bermula saat dirinya bersama keluarga dalam perjalanan pulang menuju arah ke Bandung.

Saat diperjalanan, dirinya bertemu dengan rombongan komunitas mobil Avanza Xenia Club Indonesia. Salah satu dari rombongan komunitas yang mengendarai mobil Toyota Avanza berplat nomor D 1893 YTF mencoba untuk menyalip mobil Toyota Fortuner yang ditumpanginya.

Namun, karena kondisi jalan tengah ramai dua arah, mobil Toyota Avanza gagal menyalip hingga merasa kesal.

"Kami sekeluarga dalam perjalanan dari pangandaran arah Bandung, keadaan jalanan lancar padat, didepan kami ada banyak bus dan kendaraan lain, tp dari belakang ada iring”an konvoi club mobil Avanza Xenia Club indonesia yg nyalip, krn keadaan ramai, jdi mereka tdk terima krn mobil mereka tidak berhasil nyalip mobil kami," tulis @raniaasrimaydha dikutip Senin (11/12/2023).

Setelah beberapa kali percobaan, mobil Toyota Avanza ini pun berhasil memotong laju mobil Toyota Fortuner warna hitam tersebut.

Setelah itu, pengendara mobil Toyota Avanza ini pun memberhentikan mobilnya ditengah jalan lalu menghampiri pemilik mobil Toyota Fortuner.

Anggota komunitas mobil Avanza Xenia Club Indonesia ini kemudian langsung melampiaskan kekesalannya dengan memaki hingga hendak memukul pengendara mobil Toyota Fortuner tersebut.

Saat insiden ini, sang pengemudi Toyota Fortuner tetap bertahan di dalam mobilnya. Sedangkan, para penumpang mobil yang ada didalam berteriak ketakutan.

Bahkan, seorang anak laki-laki yang duduk di kuris depan juga ikut menangis.

"Akhirnyaa.. mereka maksa untk nyalip mobil kami dan menghadang mobil kami!! Oknum orang ini turun dari mobil dan langsung hendak memukul orangtua saya!! Bayangkaannnn,, arogansinya oknum ini!!! Dan dari beberapa org yg melerai bilang ke kami kalau mereka di perjalanan dari pangandaran memang sudah ugal”an konvoi mereka ini," tutur @raniaasrimaydha.

Tak terima dengan perlakuan ini, @raniaasrimaydha menuntut komunitas mobil Avanza Xenia Club Indonesia untuk segera meminta maaf.

"HEY!! Pengguna jalan bukan cuma anda”, kalian” saja !! @avanzaxeniaclub_indonesia kalian punya utang maaf sama saya dan keluarga !! Searogan itukah kalian?? Apa tadi Anda tidak liat , dalam mobil kami ada anak kecil umur 4 tahun? Anda tidak liat Orangtua saya kalian begitukan??? Saya tidak terimaaa!!!!!!!!" katanya.

"Saya tunggu permintaan maaf kalian! Terutama orang yg sudah ngancam orang tua saya!!!," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut