Jalannya pertandingan, tuan rumah mencoba langsung menggempur pertahanan tamunya sejak pelut dibunyikan. Menit kelima, tembakan Andrea Belotti dari luar kotak penaltisudah mengancam gawang Cremonese, tetapi melambung tipis saja.
Kans berikutnya datang pada menit ke-17 ketika tendangan Lorenzo Pellegrini ke sudut kanan atas gawang diselamatkan kiper Andreas Jungdal. Lalu, sepakan Lukaku dari jarak dekat di menit ke-27 juga melenceng tipis.
Cremonese tidak tinggal diam. Mereka mendapat peluang dari tendangan bebas Luca Zanimacchia di menit ke-35 tetapi melenceng dari target. Akan tetapi, dua menit kemudian, Tsadjout sukses membobol gawang Mile Svilar dengan tendangan kaki kanannya dari dalam kotak penalti.
Tertinggal satu gol, Roma langsung melancarkan serangan sporadis. Sayangnya, upaya-upaya mereka selalu menemui kegagalan. Skor 0-1 untuk keunggulan Cremonese bertahan hingga rehat.
Selepas istirahat, Roma menaikkan intensitas serangan. Menit 48, sundulan Bryan Cristante hampir saja menyamakan kedudukan andai tidak meleset tipis dari target. Kerja keras diperlihatkan Il Lupi usai peluang itu.
Editor : Rizal Fadillah