Lagi, peluang didapat Silva di menit ke-16. Kali ini, sundulannya di mulut gawang malah melambung! Dua menit berselang, gantian Takefusa Kubo mengancam lewat tembakan melengkung yang beruntung juga masih melebar tipis.
Aksi Kubo kembali merepotkan pertahanan PSG. Umpan silangnya di menit ke-22 sayangnya tak mampu dimanfaatkan Silva. Tim tamu tampak lebih hidup. Menit ke-44, tendangan keras Mikel Merino menghantam mistar. PSG beruntung skor 0-0 tercipta di penghujung babak pertama.
Selepas istirahat, permainan PSG sedikit membaik. Mereka mulai bisa lebih nyaman memainkan bola. Hasilnya manis. Gol datang di menit ke-58. Berawal dari skema sepak pojok, umpan Ousmane Dembele disundul Marquinhos. Bola lalu disambar Mbappe di tiang jauh untuk membuka skor 1-0!
PSG semakin beringas memburu gol kedua. Sepakan Mbappe di menit ke-63 membentur mistar setelah Remiro susah payah menepis bola dengan jemarinya. Gol kedua datang dari kaki Barcola di menit ke-70 lewat aksi individu brilian yang diakhiri dengan tendangan yang menaklukkan Remiro.
Sepanjang sisa laga, PSG begitu nyaman mengontrol penguasaan bola. Sociedad yang berusaha mencari gol sudah kehabisan waktu. Alhasil, skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah bertahan hingga bubaran.
Editor : Rizal Fadillah