get app
inews
Aa Read Next : Dua Perempuan di Bandung Berhasil Dibekuk Polisi, Edarkan Narkotika Lewat Jualan Lumpia

Polisi Gercep Tangkap 2 Pelaku Jambret di Cibiru Bandung, Ini Tampangnya

Sabtu, 17 Februari 2024 | 21:33 WIB
header img
Dua pelaku jambret yang beraksi di Cibiru, Kota Bandung, tertangkap. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Polisi bergerak cepat (gercep) menangkap dua pelaku jambret yang beraksi di pertigaan Jalan Sukaluyu-Cipadung, Kelurahan Pasirbiru, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, dalam waktu kurang dari 24 jam seusai kejadian. Kedua pelaku ditangkap pada Sabtu (17/2/2024) malam.

Kapolsek Panyileukan Kompol Kurniawan membenarkan  dua pelaku jambret yang beraksi pada Jumat (16/2/2023) telah tertangkap. Saat ini, polisi memeriksa kedua pelaku. "Sudah (ditangkap) barusan," kata Kapolsek Panyileukan kepada wartawan melalui pesan singkat WhatsApp (WA), Sabtu (17/2/2024).

Diberitakan sebelumnya, video dua jambret beraksi di pertigaan Jalan Sukaluyu-Cipadung, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, Jumat (16/2/2024), viral di media sosial (medsos). Kedua pelaku yang berboncengan motor merampas handphone (HP) milik perempuan pengendara motor.

Dalam video CCTV berdurasi sekitar 25 detik yang beredar di medsos tampak korban yang mengenakan baju nerah dan kerudung hitam diikuti oleh dua pelaku. Terlihat pula pengendara lain di lokasi kejadian. 

Saat tiba di pertigaan jalan, pelaku beraksi. Pelaku yang membonceng merampas HP korban yang diletakkan di dashboard motor. Korban terkejut lalu berusaha mengambil kembali HP-nya.

Namun usahanya tidak berhasil. Kedua pelaku kabur. Korban berusaha mengejar. Dia meninggalkan motornya tergeletak di tengah jalan. Warga yang melihat kejadian itu lantas membantu menepikan motor korban.

Kapolsek Panyileukan Kompol Kurniawan mengatakan, benar peristiwa penjambretan tersebut terjadi di pertigaan Jalan Sukaluyu-Cipadung pada Jumat (16/2/2024). Saat ini, Unit Reskrim Polsek Panyileukan tengah melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan korban, saksi, dan menganalisis rekaman CCTV. 

"Kami sedang melakukan penyelidikan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa terungkap," kata Kapolsek Panyileukan, Sabtu (17/2/2024).

Berdasarkan rekaman CCTV, ujar Kompol Kurniawan, korban diikuti dua pelaku karena melihat HP korban disimpan di dashboard. "Kemungkinan udah dibuntuti karena HP-nya disimpan di dashboard terbuka. Jadi memancing orang untuk berbuat kejahatan," ujar Kompol Kurniawan.

Kapolsek menuturkan, korban merupakan warga Pasirbiru Cibiru. "Pelaku belum teridentifikasi. Saat ini baru penyelidikan awal," tutur Kapolsek.

Editor : Ude D Gunadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut