get app
inews
Aa Read Next : Persib Segel Tiket Championship Series

Dihukum FIFA, Persija hingga Persikab Bandung Dilarang Transfer Pemain Selama 3 Periode

Selasa, 02 April 2024 | 10:00 WIB
header img
Persija Jakarta dan Persikab Bandung. (Kolase Foto)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persija Jakarta dikabarkan menjadi salah satu dari empat klub Indonesia yang mendapat hukuman dari FIFA. Mereka dilarang untuk melakukan transfer pemain dalam tiga periode pendaftaran ke depan.

FIFA sebagai rumah bagi sepak bola di seluruh dunia itu melakukan pembaruan pada database terkait larangan pendaftaran pemain per 26 Januari 2024. Celakanya, ada empat klub Indonesia yang terdapat dalam daftar terbaru itu.

Selain Persija, ada pula Sada Sumut FC, Persikab Bandung, dan Persiraja Banda Aceh. Keempat klub itu dilarang mendaftarkan pemain baru dalam tiga periode ke depan.

Kabar itu disampaikan oleh mantan Chief Operating Officer PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Tigor Shalom Boboy, lewat akun media sosial X (dulu Twitter) @tigorshalom. Ia mengaku baru membuka daftar dari FIFA itu dan terkejut menemukan nama Persija.

"Ini daftar dari FIFA untuk Registration Bans, gw baru buka hari ini. Ternyata ada nama Persija Jakarta di sini. Kasus yang mana lagi ya?" cuit Tigor Shalom.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut