get app
inews
Aa Text
Read Next : Tetap Bugar Setelah Lebaran, Coba Lakukan 4 Olahraga Ringan Ini

Kota Bandung Dipenuhi Bunga Kastuba Jelang Hari Raya Idulfitri 1445 H

Selasa, 09 April 2024 | 20:54 WIB
header img
Kota Bandung Dipenuhi Bunga Kastuba Jelang Hari Raya Idulfitri 1445 H. (Foto: Humas Pemkot Bandung)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1445 H, sejumlah jalan dan taman di Kota Bandung semakin cantik dan asri dengan hadirnya bunga kastuba yang berwarna merah.

Bunga kastuba yang dikenal sebagai poinsettia adalah tanaman subtropis yang berasal dari Meksiko bagian selatan dan Amerika Tengah. Nama 'poinsettia' diambil dari nama duta besar pertama Amerika Serikat untuk Meksiko, Joel Roberts Poinsett, yang memperkenalkan tanaman hias ini ke AS pada tahun 1825.

Dengan warna-warni yang menarik dan keindahan bunganya yang khas, kehadiran bunga katsuba diharapkan dapat memberikan kebahagiaan dan kedamaian bagi warga kota.

Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengatakan, bahwa langkah ini merupakan upaya Pemkot Bandung untuk memperindah kota serta memberikan pengalaman yang berkesan bagi warga selama perayaan lebaran.

"Kehadiran bunga Katsuba di taman-taman dan jalan-jalan kota kami harapkan dapat menjadi pemandangan yang menyenangkan dan memperindah suasana kota selama perayaan Idulfitri," ucap Bambang, Selasa (9/4/2024).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut