get app
inews
Aa Text
Read Next : Kekalahan Perdana, Timnas Indonesia Tersandung di Tangan China

STY Harap Tak Bertemu Korea Selatan di Babak Perempat Final Piala Asia U-23

Jum'at, 19 April 2024 | 22:15 WIB
header img
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. Foto: iNews.id

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong (STY) berharap tidak berhadapan dengan Korea Selatan di babak 8 besar atau perempat final Piala Asia U-23.

Timnas Indonesia U-23 saat ini sejatinya belum memastikan diri lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23, karena masih ada satu laga terakhir berhadapan dengan Yordania.

Namun, jika nyatanya Timnas Indonesia sukses menembus babak 8 besar tersebut, maka STY berharap Timnas Indonesia tak berjumpa Korea Selatan.

"Ini adalah pertanyaan yang sangat sulit. Tentu saja saya tidak bisa mengambil keputusan apakah kami akan bermain melawan Korea Selatan atau Jepang," kata STY, dalam konferensi pers, Kamis (18/4/2024).

"Namun, saya rasa saya lebih memilih Jepang. Saya pikir lebih baik kami bermain melawan Jepang daripada melawan Korea Selatan," tambahnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut