get app
inews
Aa Read Next : Unpas Kukuhkan 3 Guru Besar, Rektor: Profesor Harus Beretika Jangan Lakukan Plagiasi

Unpas Kukuhkan Guru Besar Ilmu Pendidikan Biologi dan Teknik Mesin, Rektor: Kami Kejar Kualitas

Sabtu, 04 Mei 2024 | 17:27 WIB
header img
Unpas mengukuhkan guru besar ilmu pendidikan biologi dan teknik mesin. Total guru besar di Unpas saat ini, 40 orang dari berbagai disiplin ilmu. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Rektor Universitas Pasundan (Unpas) Prof Dr Azhar Affandi SE MSc mengukuhkan dua guru besar bidang ekonomi. Dengan pengukuhan itu, saat ini, total guru besar di Unpas sebanyak 40 orang dari berbagai disiplin ilmu.

Pengkuhan guru besar bidang ilmu pendidikan biologi dan teknik mesin, Prof Dr Cartono SPd MPd MT dan Prof Dr Ir Hery Sinawan MT tersebut, berlangsung di Aula Unpas, Jalan Tamansari, Kota Bandung, Sabtu (4/5/2024). 

Dalam sambutannya, Rektor Unpas Prof Azhar mengatakan, Unpas tak lagi mengejar kuantitas atau jumlah guru besar, tetapi kualitas. 

“Unpas alhamdulillah, sudah memproduksi jumlah guru besar terbanyak di LLDIKTI wilayah IV Jabar dan Banten. Namun, ke depan kita bukan hanya mengejar kuantitas, melainkan dibarengi kualitas karya yang bisa meningkatkan kualitas guru besar dan kemaslahatan bagi akademik serta masyarakat,” kata Rektor Unpas.

Editor : Ude D Gunadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut