get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Pengumuman Calon Gubernur, Begini Suasana Kantor PDIP Jabar

PDIP Jabar dan Ratusan Kader Sambut Obor Api Perjuangan dari Mrapen

Senin, 20 Mei 2024 | 18:07 WIB
header img
Ratusan kader dan simpatisan PDIP Kabupaten/Kota Cirebon dan Indramayu menyambut antusias kedatangan Obor Api Perjuangan di perbatasan Jabar-Jateng, Senin (20/5/2024). (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Ratusan kader dan simpatisan PDI Perjuangan Kabupaten/Kota Cirebon dan Indramayu menyambut antusias kedatangan Obor Api Perjuangan di perbatasan Jawa Barat-Jawa Tengah tepatnya di Kecamatan Losari Kabupaten Brebes, Senin (20/5/2024).

Obor Api Perjuangan yang dibawa puluhan pelari dari Jawa Tengah ini didampingi oleh jajaran DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Ketua Sekretaris Bendahara (KSB) DPC Karesidenan Pekalongan yakni Kabupaten/Kota Pekalongan, Kabupaten/Kota Tegal, Batang, Pemalang dan Brebes beserta para kepala daerah dari PDI Perjuangan.

Obor Api Perjuangan kemudian diserahkan oleh Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, H Sumanto kepada Sekretaris DPD PDIP Jabar Ketut Sustiawan.

Dalam kesempatan itu, Ketut dan rombongan juga sempat ikut berlari bersama pelari yang membawa Obor Api Perjuangan. 

"Antusias kader PDI Perjuangan Jawa Barat bersama masyarakat menyambut Obor Api Perjuangan ini sangat tinggi. Terlebih api perjuangan ini bersumber dari api abadi Mrapen yang merupakan simbol semangat kader PDI Perjuangan," kata Ketut didampingi pengurus DPD PDI Perjuangan Jabar dan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jabar Bambang Mujiarto.

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut