get app
inews
Aa Read Next : Sekretariat DPRD Jabar Bahas Tugas dan Fungsi Banmus, Bapemperda

Pondok Pesantren Berperan Penting Dalam Peningkatan SDM

Minggu, 09 Juni 2024 | 14:12 WIB
header img
Anggota DPRD Jabar Hasbullah Rahmad. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Anggota DPRD Jabar Hasbullah Rahmad  mengatakan keberadaan pondok pesantren begitu penting dalam mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia khususnya di Jawa Barat.

Menurutnya, ponpes memiliki ilmu pengetahuan handal dengan dilandasi iman dan takwa serta kokoh, maka sangat berperan besar dalam mencerdaskan anak bangsa melalui pendidikan agama. 

"Pesantren ini berkontribusi menyiapkan generasi bangsa Indonesia yang Islami, bukan hanya dari sisi ilmu pengetahuan tetapi juga memiliki perilaku, akhlak dan budi pekerti yang baik,” kata Hasbullah saat Penyebarluasan Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Jawa Barat No. 1 Tahun 2021 Tentang Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren kepada masyarakat Kampung Sidamukti Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Kota Depok, Jumat lalu.

Hasbullah menambahkan dari sekitar 29 ribu pesantren di Indonesia, sebanyak delapan ribu lebih pesantren atau 28 persennya berada di Jawa Barat dengan jumlah santri yang hampir mencapai 800 ribu santri. 

"Terdapat lebih dari 8 ribu pesantren di Jawa Barat dimana pesantren menyelenggarakan pendidikan baik setingkat MI, MTs maupun MA untuk melahirkan calon-calon penerus bangsa kedepan yang apa bedanya dengan yang sekolah negeri?," jelas Bang Has sapaan akrabnya.

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut