Kolam Cipanteneun Kembali Dibuka, Tempat Wisata Legendaris di Sumedang

SUMEDANG, iNewsBandungRaya.id - Setelah tidak beroperasi selama 3 tahun, tempat wisata Cipanteneun di Desa Licin, Kecamatan Cimalaka, kembali bergeliat.
Penjabat Bupati Sumedang, Yudi Ramli secara resmi membuka kembali objek wisata air tersebut, pada Sabtu (29/6/2024).
"Alhamdulillah Cipanteneun ini dibuka kembali. Sebenarnya ini salah satu wana wisata yang legendaris di Sumedang, mengingat terdapat upaya pelestarian hutan yang membuat kawasan lebih cantik," ucap Yudia.
Yudia berharap, dibukanya wana wisata menjadi peluang kerja baru bagi masyarakat, sehingga dapat meningkatkan ekonomi. Terlebih adanya jalan Tol Cisumdawu dapat mendukung Sumedang sebagai kabupaten Pariwisata.
"Membuka peluang kerja baru bagi warga Sumedang pada umumnya, kemudian meningkatkan pendapatan bagi UMKM yang ada di sini," ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah