"Hal yang penting adalah memastikan penyelenggara terus berkomitmen untuk bersikap integritas dan profesional dalam setiap aktivitasnya, serta mengutamakan kerja-kerja kolektif kolegial, apalagi sekarang menghadapi perhelatan pilkada," katanya.
Ferry pun menyarankan, penyelenggaran pemilu agar segera menggelar konsolidasi untuk untuk menguatkan kepercayaan publik menjelang bergulirnnya Pilkada 2024.
"Segera gelar konsolidasi untuk menguatkan kepercayaan publik dan kawal proses pilkada dengan komitmen kolektif kolegial, profesionalitas terutama juga di daerah-daerah yang menyelenggarakan pilkada," terangnya.
Selain itu, pihaknya juga meminta pemerintah untuk segera mencari pengganti Hasyim Asy’ari.
"Segera proses PAW pergantian saudara HA dan pergantian ketua definitif sesuai mekanisme perundangan yang berlaku," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah